Untuk Keamanan, Berikut Langkah Mencegah Mobil Terbakar Di SPBU

Mobil terbakar menjadi salah satu hal yang perlu diwaspadai oleh para pemiliknya. Kejadian ini memang tak terduga tapi setidaknya kita sudah melakukan pencegahan. Untuk hal yang perlu diperhatikan adalah ketika berada di SPBU. Kali ini kami akan memberikan info mengenai langkah mencegah mobil terbakar di SPBU.

Langkah untuk mencegah mobil terbakar di SPBU dapat dilakukan dengan beberapa hal. Berikut ini merupakan langkah pencegahannya yang dilansir dari laman Auto2000.

1. Mesin Mobil Dimatikan

Hal ini menjadi prosedur standar yang diterapkan oleh pihak SPBU. Meskipun begitu masih ada juga yang mengabaikannya dengan tetap menyalakan mesin  mobilnya. Jadi pada saat mesin mobil menyala dapat menjadi pemicu munculnya percikan api ketika bertemu dengan uap bahan bakar. Apalagi jika ada masalah yang tidak diketahui pada sistem kelistrikan kendaraan tentu akan lebih mudah menyebabkan kebakaran seperti kabel busi yang bocor.

Gambar ini menunjukkan kunci mobil dimasukkan ke lubang kontak

Terdapat beberapa prosedur standar yang perlu dipatuhi pengendara saat isi BBM

>>> Baca Juga, Apakah Gonta-ganti Bahan Bakar Berbahaya Bagi Mesin Kendaraan?

2. Tidak Menggunakan Ponsel

Sama dengan mematikan mesin kendaraan, hal ini juga menjadi prosedur standar di SPBU. Jadi saat melakukan pengisian BBM uapnya bisa menjalar dengan melalui lubang tangki bahan bakar dan juga celah yang terdapat antara nozzle pengisian BBM. Apabila uap bertemu dengan energi listrik yang berasal dari sinyal ponsel maka dapat berpotensi menjadi penyebab munculnya kebakaran pada mobil.

3. Menjaga Jarak Yang Aman

Menjaga jarak tidak hanya saat berkendara saja, namun ketika berada di SPBU pengemudi juga perlu menjalankannya di kecepatan di bawah 10 km/jam dan saat berada di area dispenser hanya 5 km/jam saja. Hal tersebut dilakukan sebagai langkah pencegahan supaya tidak terjadi kecelakaan. Jika terjadi pun efek yang dihasilkan tidak besar seperti saat mobil melaju kencang.

Gambar ini menunjukkan jarak dibuat mobil saat isi BBM di SPBU

Jarak yang aman di SPBU bisa buat menghindar saat ada mobil terbakar

>>> Baca Juga, Mengenal Perbedaan Oktan Pertalite Dan Pertamax Serta Pertamax Turbo

5. Menyiapkan APAR

Langkah mencegah mobil terbakar di SPBU selanjutnya adalah menyiapkan APAR. Mempersiapkan alat pemadam api ringan (APAR) bertujuan untuk langkah waspada siapa tahu ada mobil yang terbakar atau bahkan mobil yang ditunggangi. Dengan memberikan pertolongan pertama maka kerusakan ataupun korban jiwa bisa diminimalisir. Apalagi untuk saat ini sudah banyak APAR yang bisa dibeli di toko online ataupun toko yang memang khusus menyediakan alat tersebut.

6. Melepas Sabuk Pengaman

Melepaskan seat belt bertujuan untuk pengemudi ataupun penumpang bisa mengambil langkah dengan cepat saat ada masalah. Kerana jika masih memakainya dan dalam kondisi panik, melepas seatbelt terasa kesulitan. Mengingat safety belt akan mengunci ketika diberikan tekanan saat berusaha ingin keluar dari kendaraan.

7. Memperhatikan Lubang Tangki Dan Nozzle Pengisi BBM

Hal yang perlu diperhatikan selanjutnya adalah memastikan bahwa nozzle pengisi bahan bakar telah menyentuh bagian mulut dari lubang tangki BBM. Hal tersebut bertujuan untuk menghindari munculnya listrik statis yang dapat beresiko menimbulkan api. Tidak hanya itu saja, pastikan juga nozzle diangkat dalam kondisi sudah berhenti mengalir dengan benar.

Gambar ini menunjukkan nozzle warna hijau dimasukkan ke tangki BBM

Tetap waspada saat mengisi bahan bakar mobil di SPBU

8. Merawat Mobil

Hal terakhir yang perlu diperhatikan dalam mencegah mobil terbakar di SPBU adalah dengan menjaga kondisi mobil dengan melakukan perawatan rutin. Dengan melakukannya maka komponen mobil akan bekerja dengan baik dan terhindar dari masalah yang bisa menjadi penyebab mobil terbakar, seperti misalnya kabel busi yang bocor. Dalam perawatan, jika berhubungan dengan kelistrikan sebaiknya dilakukan perbaikan dengan segera bila ada masalah.

>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik mobil lainnya!

Share This:

Mungkin Anda mau membaca

  • Ini Lho Plat Nomor Papua
    Ini Lho Plat Nomor Papua Heradiranto Tips & trik mobil

    Provinsi Papua memiliki plat nomor yang sangat khas karena menjadi petunjuk khusus untuk pulau yang terletak di ujung timur Indonesia. Menjadi bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Papua mempunyai catatan sejarah tersendiri.

  • Mari Mengenal Plat Nomor Lampung
    Mari Mengenal Plat Nomor Lampung Anto Tips & trik mobil

    Sebagai bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Lampung menjadi salah satu panduan untuk mengetahui keberadaan di satu lokasi. Tentunya masih banyak lagi kegunaan yang dimiliki oleh plat nomor kendaraan bermotor.

  • Ini Lho Plat Nomor Banten
    Ini Lho Plat Nomor Banten Anto Tips & trik mobil

    Sebenarnya, plat nomor kendaraan bermotor dapat menjadi salah satu acuan tepat untuk mengetahui lokasi kita saat berada di satu daerah. Supaya tidak bingung, perhatikan dengan cermat plat nomor kendaraan bermotor tersebut.

Harga mobil terbaru

International