Tips Merawat Pintu Geser Mobil Tetap Dalam Kondisi Yang Baik

Pintu geser merupakan salah satu teknologi yang disematkan pada kendaraan. Tujuannya adalah memberikan akses mudah dalam masuk ataupun keluar kendaraan. Seperti misalnya ketika parkir di tempat sempit, pastinya dengan teknologi ini tidak akan kesulitan. Namun disamping kepraktisannya merawat pintu geser Mobil juga diperlukan supaya tetap dalam kondisi prima.

1. Pintu geser Mobil

Penggunaan pintu geser pada kendaraan memberikan kesan Mobil mewah. Jika dibandingkan dengan yang masih pintu biasa, tentunya tampilan yang dimiliki lebih menarik. Memang salah satu kelebihannya adalah akses yang mudah, namun soal perawatan tentu lebih ribet dibandingkan pintu biasa. Berikut ini merupakan tips merawat pintu geser Mobil yang perlu diperhatikan.

2. Memeriksa rel pada pintu geser

Memperhatikan kondisi dari rel pintu geser perlu dilakukan, karena kotoran sedikit bisa mengganggu kinerjanya. Dalam membersihkannya menggunakan lap khusus dan tidak boleh sembarangan. Selain itu juga membutuhkan cairan pelumas khusus yang nantinya disemprotkan untuk menghilangkan kotoran dan juga sisa pelumas. Hal yang jarang diperhatikan adalah untuk melakukan pengecekan pada bagian dalam rel pintu geser, memang cukup sulit dan membutuhkan waktu yang lama. Namun ternyata hal ini sangat penting karena kotoran kecil bisa masuk ke dalamnya dengan mudah.

Gambar ini menunjukkan sebuah tangan sedang membersihkan rel pintu geser pada mobil warna putih

Pembersihan dlakukan supaya tidak ada kot5oran yang mengganggu kinerja pintu geser

3. Mengolesi gemuk

Tips merawat pintu geser Mobil selanjutnya adalah memberikan pelumas gemuk. Setelah rel pintu geser dibersihkan, pemberian gemuk juga diperlukan. Untuk mendapatkannya Anda bisa membelinya di toko otomotif atau aksesori kendaraan. Pilihlah gemuk yang tidak terdapat kandungan olinya, karena terdapat banyak macam gemuk yang ditawarkan. Karena jika terdapat kandungan oli bisa memudahkan kotoran menempel.

gambar ini menunjukka sebah jari telunjuk memberi gemuk pada rel pintu geser mobil

Pemberian gemuk melancarkan pintu geser saat membuka dan menutup

4. Mengecek kondisi bearing

Melakukan pengecekan bearing sangat penting, untuk tanda bahwa ada masalah dapat diketahui dengan munculnya bunyi keset yang tidak biasa. Untuk perawatan bearing sebenarnya cukup mudah, yakni dengan memberi pelumas saja. Namun ketika sedang melumasi harus berhati-hati, jangan sampai terkena bodi Mobil. apabila ada yang menetes menuju bodi sebaiknya segera dilakukan pengelapan menggunakan kain yang halus kemudian siram menggunakan air bersih. Setelah itu dibilas dan dilakukan pengelapan sampai mengering.

Gambar ini menunjukkan berang pintu geser berwarna silver

Bearing pintu geser yang baik memaksimalkan kinerjanya

>>> Baca juga, Pilihan Mobil MPV Dengan Pintu Geser Harga 150 Jutaan

5. Memperhatikan aki Mobil

Aki dengan pintu geser juga memiliki hubungan, namun untuk yang ini khusus bagi kendaraan yang telah menggunakan pintu geser elektrik. Jadi saat mesin Mobil mati usahakan tidak membuka atau menutup pintu geser. Hal tersebut dikarenakan daya pada aki akan terkuras banyak untuk menyuplai listrik pada pintu geser ketika mesin Mobil mati. Selain itu jangan memaksa untuk bekerja lebih cepat dengan mendorongnya, cukup tunggu saja sampai pintu bergeser sendiri sampai terbuka sempurna.

Gambar ini menunjukkan aki mobil dengan tutup warna kuning

Pintu geser elektrik membutuhkan daya dari aki untuk menggerakkannya

6. Mengurangi benturan

Tips merawat pintu geser Mobil yang terakhir adalah mengurangi benturan. Mungkin bagi pengguna Mobil MPV yang telah menggunakan pintu model tersebut sudah tidak asing dengan namanya benturan. Namun diusahakan agar mengurangi benturan dengan mengurangi hentakan yang terjadi ketika sedang menggeser pintu. Jika terlalu keras dan dilakukan secara terus menerus bisa terjadi masalah dan bisa saja kerusakan terjadi pada bagian pengait pintu. Lakukanlah secara perlahan, apalagi pintu geser modern sudah diperbarui sehingga tanpa menggunakan tenagapun sudah dapat menutup dengan sempurna dan minim benturan.

Gambar ini menunjukkan mobil warna silver tampak samping dengan pintu geser terbuka

Benturan yang terlalu keras pada pintu geser dapat mengganggu kinerjanya

Sebelum membuka atau menutup pintu geser sebaiknya memperhatikan kondisi sekitar jalurnya. Apabila ada benda keras atau barang bawaan Anda yang menghalangi sebaiknya singkirkan terlebih dahulu. Karena jika terjadi benturan yang terlalu keras bisa menyebabkan kerusakan atau mengganggu kinerja pintu geser.

Demikianlah informasi mengenai tips merawat pintu geser Mobil. semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.

Share This:

Mungkin Anda mau membaca

  • Ini Lho Plat Nomor Papua
    Ini Lho Plat Nomor Papua Heradiranto Tips & trik mobil

    Provinsi Papua memiliki plat nomor yang sangat khas karena menjadi petunjuk khusus untuk pulau yang terletak di ujung timur Indonesia. Menjadi bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Papua mempunyai catatan sejarah tersendiri.

  • Mari Mengenal Plat Nomor Lampung
    Mari Mengenal Plat Nomor Lampung Anto Tips & trik mobil

    Sebagai bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Lampung menjadi salah satu panduan untuk mengetahui keberadaan di satu lokasi. Tentunya masih banyak lagi kegunaan yang dimiliki oleh plat nomor kendaraan bermotor.

  • Ini Lho Plat Nomor Banten
    Ini Lho Plat Nomor Banten Anto Tips & trik mobil

    Sebenarnya, plat nomor kendaraan bermotor dapat menjadi salah satu acuan tepat untuk mengetahui lokasi kita saat berada di satu daerah. Supaya tidak bingung, perhatikan dengan cermat plat nomor kendaraan bermotor tersebut.

Harga mobil terbaru

International