Tahan Harga, KIA Manfaatkan Kesempatan Dalam Kesempitan

Saat produsen lain berpikir menaikkan harga, KIA malah bertahan di harga lama. Apa sebab?

Gambar KIA Rio tampak dari depan, keren

Dari awal tahun 2018, KIA belum menaikkan harga jual mobil di Indonesia meski Dollar AS terus menanjak

Efek naiknya nilai tukar Dollar AS terhadap mata uang rupiah saat ini salah satunya adalah harga jual barang industri seperti otomotif yang ikut naik. Ini harus dilakukan untuk menyesuaikan biaya produksi yang dikeluarkan.

Tahun 2018 ini, sebagian produsen otomotif sudah menaikkan harga mobil sejak awal tahun. Sebagian lagi di pertengahan semester I. Saat ini, atau pertengahan tahun 2018 nilai tukar Dollar AS belum juga turun, bahkan cenderung terus menanjak. Mau tidak mau, mereka juga harus melakukan penyesuaian dengan menaikkan harga lagi.

Jika ada produsen otomotif pengguna Dollar AS yang tak mau latah menaikkan harga, salah satunya adalah KIA. Distributor dan agen pemegang merek (APM) KIA di Indonesia, PT KIA Mobil Indonesia (KMI) menuturkan mereka tidak mau ikut-ikutan menaikkan harga.

>>> Cari mobil baru? Di cintamobil.com saja, koleksinya banyak harganya juga menguntungkan!

Gambar KIA Rio tampak dari belakang

Dengan tidak menaikkan harga, KIA berharap bisa mendongkrak penjualan

Biarpun seluruh line up-nya di Indonesia adalah CBU dari Korea Selatan dengan transaksi menggunakan Dollar AS, KMI memilih mempertahankan harga lama.

Ini juga bagian dari strategi KMI memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan.

“Kita bukan market leader, kalau market leader gampang saat dolar naik, ikut dinaikin juga harga mobilnya,” tutur Harry Yanto, General Manager Business Development PT Kia Mobil Indonesia (KMI) usai peluncuran Kia Grand Sedona Diesel di Jetski Cafe, kawasan Pantai Mutiara, Jakarta Utara, Jakarta, Rabu (18/7/2018).

“Jadi kita melihat situasi pasar, kompetisinya dimana? Justru kalau market leader naikin harga dan kita enggak naikin, maka orang (konsumen) lari ke kita. Nah kita harus cari peluang seperti itu,” sambungnya.

>>> Baca review lengkap dan spesifikasi KIA Rio disini!

Seorang model berfoto disamping Grand Sedona Diesel saat diluncurkan

KIA meluncurkan varian terbaru, Grand Sedona Diesel untuk bersaing di kelas MPV premium

>>> Harga Mahal Grand Sedona Diesel Di Indonesia, Ini Konsumen Yang Disasar KIA

Share This:

Mungkin Anda mau membaca

  • Ini Lho Plat Nomor Papua
    Ini Lho Plat Nomor Papua Heradiranto Tips & trik mobil

    Provinsi Papua memiliki plat nomor yang sangat khas karena menjadi petunjuk khusus untuk pulau yang terletak di ujung timur Indonesia. Menjadi bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Papua mempunyai catatan sejarah tersendiri.

  • Mari Mengenal Plat Nomor Lampung
    Mari Mengenal Plat Nomor Lampung Anto Tips & trik mobil

    Sebagai bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Lampung menjadi salah satu panduan untuk mengetahui keberadaan di satu lokasi. Tentunya masih banyak lagi kegunaan yang dimiliki oleh plat nomor kendaraan bermotor.

  • Ini Lho Plat Nomor Banten
    Ini Lho Plat Nomor Banten Anto Tips & trik mobil

    Sebenarnya, plat nomor kendaraan bermotor dapat menjadi salah satu acuan tepat untuk mengetahui lokasi kita saat berada di satu daerah. Supaya tidak bingung, perhatikan dengan cermat plat nomor kendaraan bermotor tersebut.

Harga mobil terbaru

International