Ban Mobil Terjebak Di Pasir, Begini Cara Mengatasinya

Mengatasi ban mobil terjebak di pasir dapat dilakukan dengan beberapa cara. Meskipun hanya terjadi pada beberapa orang yang sedang berada di suatu tempat berpasir atau berlumpur, namun mengetahui tekniknya tidaklah masalah. Karena bisa saja saat berkunjung ke tempat yang berpasir atau berlumpur kita mengalami hal yang sama.

Pada saat menempuh perjalanan menuju ke daerah pantai atau hutan maka kadang akan menemukan jalanan yang berpasir atau berlumpur. Seperti saat menuju ke tempat korban bencana alam atau pergi ke pantai untuk wisata. Lantas bagaimana jika ban mobil terjebak di pasir?

Jika mengalaminya maka akan sangat merepotkan. Hal tersebut dikarenakan roda terjebak dan mobil jadi sulit bergerak. Bahkan untuk lolos terbilang sulit, kadangkala roda mobil malah terbenam lebih dalam. Selain itu, bisa saja alat pendukung diperlukan supaya daya cengkram dimiliki oleh ban mobil.

Berikut ini merupakan beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi ban mobil terjebak di pasir ataupun lumpur.

1. Menekan Gas Secara Perlahan

Gambar ini menunjukkan kaki menekan pedal gas pada mobil

Menekan pedal gas dalam-dalam bisa membuat roda mobil semakin terjebak

>>> Lihat Juga, Ban Mobil Pecah, Kenapa Bisa Terjadi ? Ini Penjelasannya

Pada saat roda mobil yang terjebak adalah seperempat maka jangan mencoba menekan pedal gas dengan dalam. Apalagi pada mobil yang menggunakan sistem penggerak roda 2. Jika melakukannya kemungkinan besar tidak akan bebas tapi malah terjebak di pasir lebih dalam.

Adapun hal yang perlu dilakukan adalah melakukan pengecekan pada lumpur ataupun pasir apakah punya kepadatan atau tidak. Setelah itu tekan pedal gas dengan perlahan  dan bila selip maka jangan digas lagi.

2. Gunakan Kayu Atau Batu

Hal selanjutnya yang bisa dilakukan adalah mengganjal ban mobil dengan menggunakan kayu atau batu. Tujuannya adalah supaya ban mobil mendapatkan cengkeraman dan roda mobil terbebas. Pasangkan kayu atau batu pada bagian roda yang menjadi penggerak ban mobil untuk dijadikan landasan. Bila mobil berpenggerak roda depan maka kayu dipasangkan di bagian roda depan. Begitupun untuk penggerak roda belakang maka ganjal ditempatkan pada roda belakang mobil.

>>> Ingin membeli mobil baru & bekas? Dapatkan daftar lengkapnya di sini

Gambar ini menunjukkan 2 mobil terjebak di lumpur

Terdapat beberapa cara mengetasi roda mobil terjebak di lumpur

>>> Baca Juga, Mengapa Tekanan Angin Ban Mobil Depan Lebih Tinggi Dibanding Belakang?

3. Mengurangi Tekanan Angin Ban Mobil

Untuk cara mengatasi ban mobil terjebak di pasir selanjutnya adalah dengan mengurangi tekanan angin pada ban mobil. Pengurangan angin ban mobil dilakukan sebanyak 20%-25%. Adapun contohnya ban mobil mempunyai tekanan angin 35 Psi maka kurangilah 7 sampai 8 Psi. Tujuan melakukannya adalah supaya ban mobil bisa keluar dari lumpur atau pasir karena ban lebih menapak.

4. Mengikat Ban Mobil Dengan Kayu Dan Tali

Adapun tips selanjutnya mengandalkan kayu dan tali. Ikatlah kayu pada ban mobil, untuk kayu yang tebal dengan panjang secukupnya. Dalam pengikatan juga harus kuat sehingga tidak terlepas saat mobil berjalan. Tekanlah pedal gas secara perlahan, jangan langsung menginjaknya dengan dalam. Jadi perlu ada jeda supaya ikatan kayu pada ban mobil tidak terlepas.

>>> Klik di sini untuk mengupdate harga terbaru Mobil semua merek di Hargamobil.com

Gambar ini menunjukkan penarikan mobil yang terjebak

Cara terakhir bisa mendereknya dengan mobil lain

5. Menariknya Dengan Kendaraan Lain

Adapun tips terakhir dalam mengatasi ban mobil terjebak di pasir adalah dengan menariknya menggunakan kendaraan lain. Hal ini bisa menjadi opsi saat 4 cara di atas masih belum bisa membuat mobil keluar dari lumpur atau pasir. Sobat bisa meminta bantuan teman atau pengendara lain untuk menarik mobil Sobat dengan kendaraannya.

>>> Terus ikuti tips dan trik seputar mobil hanya di Hargamobil.com

Share This:

Mungkin Anda mau membaca

  • Ini Lho Plat Nomor Papua
    Ini Lho Plat Nomor Papua Heradiranto Tips & trik mobil

    Provinsi Papua memiliki plat nomor yang sangat khas karena menjadi petunjuk khusus untuk pulau yang terletak di ujung timur Indonesia. Menjadi bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Papua mempunyai catatan sejarah tersendiri.

  • Mari Mengenal Plat Nomor Lampung
    Mari Mengenal Plat Nomor Lampung Anto Tips & trik mobil

    Sebagai bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Lampung menjadi salah satu panduan untuk mengetahui keberadaan di satu lokasi. Tentunya masih banyak lagi kegunaan yang dimiliki oleh plat nomor kendaraan bermotor.

  • Ini Lho Plat Nomor Banten
    Ini Lho Plat Nomor Banten Anto Tips & trik mobil

    Sebenarnya, plat nomor kendaraan bermotor dapat menjadi salah satu acuan tepat untuk mengetahui lokasi kita saat berada di satu daerah. Supaya tidak bingung, perhatikan dengan cermat plat nomor kendaraan bermotor tersebut.

Harga mobil terbaru

International