Bahan Dan Tips Merawat Chrome Pada Mobil Dengan Bahan Sederhana

Chrome pada mobil memang saat ini jarang ditemui. Namun bila Sobat memilikinya perlu perawatan. Pasalnya mobil dengan aksen chrome bisa menambah kesan mewah pada kendaraan. Selain itu, penggunaan chrome juga kadang digunakan untuk menjadi pembeda trim paling tinggi. Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai tips merawat chrome pada mobil.

Mobil akan tampak lebih mewah dengan penggunaan aksen chrome. Dengan adanya bagian tersebut akan membuat mobil memiliki tampilan yang menarik. Sebelumnya, pada mobil jaman dulu kerap menggunakan material logam, namun pada saat ini kebanyakan memakai plastik sebagai bahan dasarnya. Namun dalam merawat chrome pada mobil terbilang sama. Bahkan untuk perawatan bisa memakai bahan sederhana yang mudah didapatkan.

Gambar ini menunjukkan handle pintu chrome pada mobil

Perawatan chrome untuk menjaganya tetap kinclong

>>> Baca Juga, Cara Menghilangkan Karat Di Mobil Dengan Bahan Sederhana

Berkaitan dengan hal tersebut, dari pihak Romi selaku PDS Auto2000 Pandeglang memberikan ungkapannya, “Untuk melakukan perawatan, dibutuhkan beberapa langkah yakni langkah ‘basah’ dan langkah langkah ‘kering’ untuk merawat krom,” jelasnya.

Pihak Romi juga menjelaskan mengenai Langkah basah dan langkah kering dalam merawat chrome pada mobil.

“Langkah ‘basah’ adalah langkah awal melakukan pengangkatan kotoran dengan menggunakan media air. Gunakan air hangat untuk mengangkat kotoran terutama pada bagian sela-sela yang banyak terdapat timbunan kerak air,” lanjutnya.

“Langkah ini bisa juga dilakukan dengan menggunakan campuran sabun cuci piring dan air dengan konsentrasi sedang. Baik air hangat maupun air sabun, gunakan kuas lembut untuk pengerjaannya,” sambungnya.

Adapun untuk tahapan selanjutnya adalah langkah kering. Untuk proses ini merupakan kelanjutan dari langkah basah, yang mana untuk prosesnya perlu memastikan kondisi chrome yang akan dilakukan pembersihan keadaan kering. Dalam prosesnya bisa mengandalkan salah satu dari 3 bahan yang akan diinformasikan di bawah ini :

>>> Ingin membeli mobil baru & bekas? Dapatkan daftar lengkapnya di sini

1. Minyak Kayu Putih

Gambar ini menunjukkan minyak kayu putih dibuka

Jika chrome mulai buram bisa memakai minyak kayu putih

>>> Baca Juga, Sebelum Terlambat, Begini Tips Mencegah Karat Pada Bodi Mobil

Untuk menggunakan bahan ini caranya adalah dengan menuangkan minyak kayu putih pada kain lap yang bersih. Setelah itu lakukan penggosokan pada permukaan chrome yang kondisinya kotor dan biarkanlah menguap. Jika sudah kering di lap menggunakan kain lap yang bersih, teknik ini memang sangat tepat digunakan pada permukaan chrome yang kondisinya sudah memburam.

2. Pasta Gigi

Tips merawat chrome pada mobil selanjutnya adalah dengan menggunakan pasta gigi putih. Caranya cukup mudah yaitu dengan mengoleskannya pada permukaan chrome secara merata. Setelah itu diamkan beberapa saat sampai agak kering tapi jangan sampai kering. Setelah itu dilanjutkan dengan menggosoknya memakai lap yang bersih. Adapun penggunaan bahan ini sangat efektif pada permukaan chrome yang buram dan mempunyai kerak air.

>>> Klik di sini untuk mengupdate harga terbaru Mobil semua merek di Hargamobil.com

3. Bedak

Gambar ini menunjukkan bedak bayi ditaburkan ada permukaan chrome mobil

Bedak bisa dipakai untuk perawatan chrome

Untuk bahan terakhir yang bisa digunakan untuk membersihkan chrome pada mobil adalah bedak. Yang mana tekniknya adalah dengan menaburkan bedak pada permukaan chrome, setelah itu dilakukan pengelapan dan pembersihan menggunakan kain yang bersih. Penggunaan bahan ini dapat dipakai dalam perawatan permukaan chrome yang kondisinya masih bagus.

Dengan mengetahui bahan yang digunakan serta teknik dan pengalikasiannya maka merawat chrome pada mobil terbilang mudah. Semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.

.>>> Terus ikuti tips dan trik seputar mobil hanya di Hargamobil.com

Share This:

Mungkin Anda mau membaca

  • Ini Lho Plat Nomor Papua
    Ini Lho Plat Nomor Papua Heradiranto Tips & trik mobil

    Provinsi Papua memiliki plat nomor yang sangat khas karena menjadi petunjuk khusus untuk pulau yang terletak di ujung timur Indonesia. Menjadi bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Papua mempunyai catatan sejarah tersendiri.

  • Mari Mengenal Plat Nomor Lampung
    Mari Mengenal Plat Nomor Lampung Anto Tips & trik mobil

    Sebagai bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Lampung menjadi salah satu panduan untuk mengetahui keberadaan di satu lokasi. Tentunya masih banyak lagi kegunaan yang dimiliki oleh plat nomor kendaraan bermotor.

  • Ini Lho Plat Nomor Banten
    Ini Lho Plat Nomor Banten Anto Tips & trik mobil

    Sebenarnya, plat nomor kendaraan bermotor dapat menjadi salah satu acuan tepat untuk mengetahui lokasi kita saat berada di satu daerah. Supaya tidak bingung, perhatikan dengan cermat plat nomor kendaraan bermotor tersebut.

Harga mobil terbaru

International