All New Ertiga: Diborong Oke, Jadi Plat Kuning Ogah

Seperti mengulang apa yang pernah disampaikan sebelumnya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali mengatakan kalau All New Ertiga tak akan jadi taksi atau kendaraan angkutan umum plat kuning. Meski demikian, kalau ada perusahaan lain yang menghendaki pembelian fleet akan diterima.

Gambar All New Ertiga sedang mengikuti test drive di Bali

All New Ertiga tidak akan jadi angkutan umum plat kuning

Hal tersebut disampaikan oleh Harold Donel, Head of Product Development & Marketing Research SIS di sela-sela acara test drive di Denpasar, Bali.

"Kalau konsumen fleet kita tidak masalah, tetapi untuk taksi (pelat kuning) tidak. Arahnya memang tidak ke sana," tutur Harold.

Menurut Harold, antara taksi dan pembelian fleet lain adalah dua pasar yang berbeda. Dan tidak hanya All New Ertiga saja, model Suzuki yang lain juga dijual ke konsumen yang beli borong (fleet), namun tak ada yang digunakan buat taksi hingga sekarang.

>>> Mesin K15B All New Ertiga Sudah Berstandar Emisi Euro4

Gambar deretan All New Ertiga di acara test drive di Bali

All New Ertiga berkontribusi besar pada penjualan mobil Suzuki tahun 2018

Sependapat dengan yang disampaikan Harold, Direktur Pemasaran PT SIS, Donny Saputra menuturkan kalau All New Ertiga bukan hanya sekedar angkutan keluarga saja. Tapi juga menunjukkan kebanggaan serta status sosial.

Jadi, tak ada angan-angan PT SIS bakal menjadikan All New Ertiga sebagai angkutan umum berplat kuning demi menjaga kebanggaan konsumen setianya.

>>> Terus ikuti perkembangan berita otomotif dan harga mobil di Hargamobil.com

>>> Cari mobil buat keluarga? Di cintamobil.com saja, harganya bagus dan menguntungkan!

Share This:

Mungkin Anda mau membaca

  • Ini Lho Plat Nomor Papua
    Ini Lho Plat Nomor Papua Heradiranto Tips & trik mobil

    Provinsi Papua memiliki plat nomor yang sangat khas karena menjadi petunjuk khusus untuk pulau yang terletak di ujung timur Indonesia. Menjadi bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Papua mempunyai catatan sejarah tersendiri.

  • Mari Mengenal Plat Nomor Lampung
    Mari Mengenal Plat Nomor Lampung Anto Tips & trik mobil

    Sebagai bagian dari plat nomor seluruh Indonesia, plat nomor kendaraan bermotor Lampung menjadi salah satu panduan untuk mengetahui keberadaan di satu lokasi. Tentunya masih banyak lagi kegunaan yang dimiliki oleh plat nomor kendaraan bermotor.

  • Ini Lho Plat Nomor Banten
    Ini Lho Plat Nomor Banten Anto Tips & trik mobil

    Sebenarnya, plat nomor kendaraan bermotor dapat menjadi salah satu acuan tepat untuk mengetahui lokasi kita saat berada di satu daerah. Supaya tidak bingung, perhatikan dengan cermat plat nomor kendaraan bermotor tersebut.

Harga mobil terbaru

International