Spesifikasi BMW X5 xDrive40i 2021 : Mobil Dengan Performa Dan Fitur Yang Mumpuni

15/03/2021 Abdul Review BMW

Sebuah mobil SUV BMW yang ikut meramaikan pasar Indonesia adalah BMW X5. Yang mana model terbarunya tahun 2021 dihadirkan oleh pihak BMW Group Indonesia dengan adanya sentuhan lokal di dalamnya. Tentunya banyak yang penasaran akan hal tersebut, berikut informasi mengenai spesifikasi mobil BMW X5 xDrive40i 2021.

1. PENGANTAR BMW X5 xDRIVE40i 2021

BMW X5 sendiri talah diperkenalkan sejak tahun 1999 secara global. Yang mana model tersebut menjadi awal kemunculannya dalam segmen SAV (Sport Activity Vehicle) atau lebih dikenal dengan nama SUV (Sport Utility Vehicle). Nah kali ini pihak BMW Group Indonesia melakukan penyegaran di dalamnya.

Pengenalan mobil terbarunya ini dilakukan dengan cara virtual pada bulan Januari 2021 dengan menggunakan tema "BMW Choose Your X". Pada acara tersebut diperkenalkan varian xDrive dengan diberikan sentuhan khas Indonesia yakni dengan penambahan jok baris ketiga di dalamnya. Lantas seperti apakah spesifikasi dan fitur yang diberikan di dalamnya? Mari kita simak ulasannya.

2. EKSTERIOR BMW X5 xDRIVE40i 2021

Sisi Depan BMW X5 xDrive40i 2021

Gambar ini menunjukkan bagian depan BMW X5 xDrive40i 2021

Ketangguhan dan kemewahan tampak bagian depan

Seperti biasa pembahasan dimulai dari bagian depan. Di bagian atas yakni ujung kap mesin terdapat logo BMW. Sementara di bawahnya terdapat grille dengan finishing warna krom dan masin memakai model one-piece. Tidak hanya itu saja, di sisi bawahnya terdapat kamera yang berguna untuk  mendukung kinerja surround view. Pada sisi samping kanan dan kirinya terdapat headlamp dengan desain yang sangat menarik.

Untuk memberikan pencahayaan yang sangat baik kepada para penggunanya, pihak BMW memberikan lampu adaptive LED yang sudah memakai model twin circular headlights yang mempunyai bentuk hexagonal. Tentunya hal tersebut sangat menarik perhatian, apalagi terdapat fitur Laserlight yang dipadukan dengan Selective Beam sehingga fungsi dari lampu jauh bisa dioptimalkan. Yang mana pencahayaan yang dihasilkan jadi lebih baik dan dapat mencapai 500 meter. Pada bagian dalam cangkangnya terdapat aksen X dengan diberikan warna biru sehingga efek visual khas dari BMW bisa dipancarkan.

Di bagian bawah tepatnya pada sisi bumper terdapat foglamp LED yang didesain dengan bentuk tipis. Selain itu, desainnya tersebut juga diberikan garis setengah kotak yang dibuat seakan mengarah ke bagian kisi - kisi bumper mobil yang mendapatkan aksen finishing satin. Yang menarik adalah pada bagian bawah sendiri telah diberikan skid plate dengan finishing satin yang dapat membuat kesan SUV dapat dipertegas.

Sisi Samping BMW X5 xDrive40i 2021

Gambar ini menunjukkan sisi samping BMW X5 xDrive40i 2021

Sebuah SUV BMW siap untuk melaju di jalanan aspal dan off-road

Pada bagian samping tampak sebuah SUV gagah yang dapat menarik perhatian bagi masyarakat di Indonesia. Tampilannya memang terlihat elegan dan juga bongsor. Pada sisi atasnya terdapat roof rail dipadukan dengan lis kaca mobil yang mengelilinginya menggunakan aksen warna krom.

Ada yang sangat menarik pada sisi sampingnya ini, yang mana terdapat garis tajam yang diberikan pada fender depan, fender belakang, side skirt dan pada sisi tengah pintu. Pada kaca spion mobil juga diberikan kamera yang berguna untuk mendukung fitur kamera 360.

tampilan agresif juga terlihat dengan adanya ornamen side fender yang diberi ukuran cukup besar dan dibuat sampai ke bagian side skirt bagian depan. Pada bagian peleknya menggunakan ukuran 20 inci dengan V-Spoke Style 738 yang membuat tampilan sampingnya terlihat lebih gagah.

Sisi Belakang BMW X5 xDrive40i 2021

Gambar ini menunjukkan bagian belakang BMW X5 xDrive40i 2021

Tampilan gagah sampai ke sisi belakang

Kegagahan juga tampak pada sisi belakangnya. Di bagian atasnya sendiri sudah diberikan spoiler dengan high mount stop lamp berpadu penggunaan kaca belakang dengan ukuran cukup kecil dan wiper belakang. Pada sisi tengahnya ada logo BMW berpadu dengan lampu belakang ukuran sedang. Yang mana pada ampunya ini terdapat tampilan 3D LED yang khas dari BMW, hanya saja dari segi desain dibuat lebih pipih dan juga melebar. Selain itu, untuk sisi dalamnya lebih menarik dengan pemberian grafis pattern L.

Di bawahnya terdapat emblem tulisan X5 pada sisi kirinya dan sisi kanan adalah xDrive 40i. Sementara pada bagian paling bawah menadapatkan knalpot yang menggunakan model ganda pada sisi kanan dan kiri. Di bagian tengahnya diberikan diffuser yang menggunakan aksen warna silver membuat tampilan belakangnya lebih tangguh.

>>> Baca Juga :

3. INTERIOR BMW X5 xDRIVE40i 2021

Dashboard & Kemudi BMW X5 xDrive40i 2021

Gambar ini menunjukkan dashboard dan kemudi mobil BMW X5 xDrive40i 2021

Kabin nyaman membuat perjalanan lebih menyenangkan

Menuju ke bagian interior, saat masuk di dalamnya akan tampak perbedaan yang terjadi pada dashboardnya. Yang mana untuk layout dashboard dan bagian konsol tengah terdapat alumunium brush yang sebelumnya diberikan panel kayu dengan aksen warna anthracite brown. Dengan begitu tampilannya menjadi lebih sporty dan terlihat begitu futuristic. Panel instrumen yang diberikan sangatlah optimal untuk pengemudi dan juga bagi penumpang yang berada di depan. Jadi terdapat 2 buah layar yang mempunyai ukuran 12,3 inci, apalagi pada mobil ini telah mendukung iDrive dan juga dilengkapi dengan BMW Live Cockpit Professional.

Pada bagian kemudi mobil mengandalkan 3 palang yang sudah dibalut menggunakan sport leather dengan ukuran lebih tebal. Sehingga kenyamanan saat digenggam bisa dirasakan oleh pengemudi. Di bagian ini juga telah diberikan fitur audio steering yang memudahkan pengemudi saat mengatur fitur hiburan tapi tetap berkonsentrasi ke depan.

Jok Mobil BMW X5 xDrive40i 2021

Gambar ini menunjukkan jok mobil BMW X5 xDrive40i 2021

Jok dibuat sampai baris ketiga sehingga bisa untuk membawa lebih banyak orang

Ini yang sangat menarik karena dibilang mendapatkan sentuhan lokal berupa baris ketiga. Pada jok paling belakang yakni baris ketiga dari segi legroom dan headroom bisa dibilang tidak begitu lega, hanya saja terbilang sudah cukup bagi penumpang yang mempunyai postur 170 cm untuk tingginya. Bahkan kenyamanan bisa dirasakan dengan keberadaan cup holder dan juga kisi-kisi AC . Untuk akses masuk menuju baris ketiga mengandalkan sistem elektrik dengan satu sentuhan saja sehingga mudah untuk masuk ke dalamnya.

Meskipun begitu, pada jok keduanya tetap menjadi sorotan banyak konsumen. Hal tersebut karena di baris ini telah diberikan beragam fitur menarik dan juga sangat mumpuni. Beberapa fitur yang diberikan pada baris keduanya ini adalah AC Auto yang telah mendapatkan pengaturan dual-zone, rear entertainment seat dan juga pengaturan elektriknya yang terbilang lengkap. Dengan begitu kenyamanan pada baris keduanya lebih maksimal.

Untuk membuat kabin lebih terasa lapang, pihak BMW memberikan Panorama Glass. Dimana ukurannya dibandingkan model sebelumnya lebih besar 30%, dengan begitu kesan lapang akan lebih terasa. Bahkan fitur ini bisa dibuka sehingga cahaya dan udara bisa masuk ke dalam kabin dengan mudah.

>>> Mungkin Anda juga tertarik:

4. FITUR BMW X5 xDRIVE40i 2021

Gambar ini menunjukkan head unit mobil BMW X5 xDrive40i 2021

Fitur berkendara dan hiburan cukup lengkap untuk berikan kesan menyenangkan selama perjalanan

Menuju ke sektor fitur BMW X5 xDrive40i 2021. Mobil besutan BMW satu ini menggunakan sistem berkendara All Wheel Drive sehingga dapat melintasi jalanan aspal atau off-road dengan mudah. Apalagi ground clearance yang dimiliki cukup tinggi yakni 214 mm. Hal tersebut berkat penggunaan Adaptive 2-axle air suspension sebagai penunjangnya sehingga membuatnya naik sekitar 80 mm.

Beberapa fitur lain yang diberikan di dalamnya untuk mendukung pengendaraan adalah Lane Change Warning, Lane Departure Warning dan Front Collision Warning. Ketiga fitur tersebut bisa dioperasikan di konsol tengah dengan melalui tombol yang diberikan. Menariknya lagi adalah beberapa kemampuan diberikan yakni untuk melewati wading depth (genangan air) sampai 500 mm tingginya kemudian approach & departure angle  sampai 25.2 derajat & 22.3 derajat dan breakover angle yang  berada pada angka 20.2 derajat.

Untuk memberikan hiburan selama berkendara, pihak BMW memberikan sistem infotainment iDrive 7.0. Fitur tersebut berpadu dengan BMW Live Cockpit Professional yang mempunyai 2 layar dengan ukuran 12,3 inci. Yang mana 2 layar tersebut ditujukan untuk cluster instrument digital dan layar multimedia.

Gambar ini menunjukkan panoramic sunroof mobil BMW X5 xDrive40i 2021

Fitur mumpuni buat kenyamanan lebih didapatkan

Tidak sampai disitu saja, untuk pengoperasian sistem yang diberikan juga sangat banyak. Fitur ini juga support dengan konektivitas Qi wireless charging dan Apple CarPlay wireless. Beberapa pilihan dalam mengoperasikan sistem tersebut juga cukup banyak seperti BMW Gesture Control, Voice Control, tombol yang berada di kemudi mobil, iDrive Touch Controller dan touch control yang berada di Control Display.

>>> Review BMW 3 Series 2019: Jawaban Mobil Sedan Sport dari BMW

5. OPERASI BMW X5 xDRIVE40i 2021

 Gambar ini menunjukkan mesin mobil BMW X5 xDrive40i 2021

Mesin mempunyai performa yang tenaga

Menuju ke sektor performa, mesin BMW X5 xDrive40i 2021 yang diberikan BMW adalah mesin inline-6 yang memiliki kapasitas 2.998 cc. Mesin tersebut juga telah menggunakan teknologi variable valve timing Valvetronic Double VANOS dan juga twin-scroll turbocharger. Tenaga maksimal yang didapatkan dengan mesin tersebut adalah 340 Hp, sementara untuk torsi maksimalnya yang bisa dicapai adalah 450 Nm.

Torsi dan tenaga yang didapatkan mengandalkan sistem transmisi Steptronic 8 speed untuk disalurkan ke bagian sistem penggerak AWD (All Wheel Drive) xDrive. Yang menarik adalah pemberian paddle shift sehingga membuat pengemudi bisa berkendara lebih menantang.

>>> Baca Juga, Review BMW 325i 2003: Tampilan Khas Mobil Eropa Dengan Harga Terjangkau

6. SPESIFIKASI BMW X5 xDRIVE40i 2021

Berikut ini merupakan tabel spesifikasi mobil BMW X5 xDrive40i 2021:

DIMENSI

Panjang

4.922 mm

Lebar

2.004 mm

Tinggi

1.745 mm

Jumlah Pintu/Kursi

5 pintu / 7 tempat duduk

Luas Bagasi

645 liter (1860 liter jika kursi belakang terlipat)

Jarak poros roda

2,975 mm

Ground Clearance

214 mm

HANDLING DAN SUSPENSI

Rem depan

ventilated disc brakes (348 mm rotor)

Rem belakang

ventilated disc brakes (320 mm rotor)

Suspensi depan

Independent Double Wishbones, Air Suspension

Suspensi belakang

Five-link Axle, Air Suspension

Pelek

20 inci V-spoke style 738, Bicolour Ferric Grey

MESIN

Tipe

B58, 3.0-liter, BMW TwinPower Turbo mesin 6 silinder segaris, twin-sroll turbocharger dengan Valvetronic, Double VANOS, High Precision Injection

Daya maksimum

340 hp @ 5.500 - 6.500 rpm

Torsi maksimum

450 Nm @ 1.500 - 5.200 rpm

Akselerasi 0-100 km/jam

5,5 detik

Top Speed

243 km/jam

Kapasitas silinder

2,998 cc

Bore x Stroke

94.6 mm x 82.0 mm

Transmisi

Transmisi otomatis steptronic 8-percepatan

Rasio Kompresi

11,0:1

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN BMW X5 xDRIVE40i 2021

Berikut ini merupakan beberapa kelebihan yang dimiliki oleh mobil BMW X5 xDrive40i 2021:

KELEBIHAN

KEKURANGAN

Sistem audio yang diberikan menggunakan Harman Kardon membuat hiburan lebih maksimal di dalam kabin

Dibandingkan SUV yang murni kemampuan untuk melakukan off-road terbilang kalah

Mesin yang diberikan mempunyai performa yang sangat mumpuni mendukung pengendaraan segala medan jalan

Harga mahal sehingga yang bisa membelinya untuk kalangan menengah ke atas

Pada model facelift telah diberikan jok mobil baris ketiga

 

8. DAFTAR HARGA BMW X5 xDRIVE40i 2021

Sebagai mobil baru tentu harganya masih cukup fantastis. Apalagi mobil besutan BMW terkenal akan kemewahan yang dimiliki dengan target menengah ke atas. Untuk harga mobil BMW X5 xDrive40i 2021 adalah berada di angka Rp. 1.599.000.000 untuk ooff the road nya. Sedangkan harga on the road nya adalah Rp. 1.771.100.000. Dengan membeli mobil BMW akan mendapatkan beberapa penawaran menarik yang diberikan seperti BMW Tyre Coverage 24 bulan, garansi 36 bulan tanpa ada batasan, 60 ribu km/5 tahun dan BMW Service Inclusive Package.

9. VIDEO BMW X5 xDRIVE40i 2021

10. KESIMPULAN BMW X5 xDRIVE40i 2021

Mobil ini merupakan versi facelift yang dilakukan di tahun 2021. Salah satu yang menarik adalah memberikan bangku pada baris ketiga yang diklaim merupakan sentuhan khas dari Indonesia. Terdapat beberapa pembaruan pada mobil BMW X5 xDrive40i 2021 seperti fitur berkendara yang lengkap dalam memudahkan pengemudi dalam mengendalikan kendaraannya, sistem audio premium Harman Kardon dan juga tampilan pada bagian dashboard yang dibuat lebih segar dan menarik. Hanya saja untuk dana yang dibutuhkan untuk membeli mobil ini sangatlah fantastis, hanya kalangan atas saja yang bisa membelinya.

>>> Klik sini untuk lanjut simak artikel review mobil yang menarik lainnya

Share This:

Cari harga mobil

Harga mobil per merek

Review mobil populer

Harga mobil terbaru

International