Jika pilihan Anda adalah mobil Hatchback berharga murah tapi punya tampilan menawan, tak ada salahnya menilik Toyota Yaris G A/T 2014. Karakter jiwa muda nyatanya masih tetap dipertahankan, siap menggaet segala segmen pasar. Apa saja kelebihannya? Mari kita simak review Toyota Yaris G A/T 2014.
Bagian review
1. PENGANTAR TOYOTA YARIS G A/T 2014
Tepat pada bulan April 2014, PT. Toyota Astra Motor (TAM) merilis generasi terbaru Toyota Yaris. Sosok generasi ketiganya ini mendapat perubahan besar-besaran pada eksterior, interior meskipun masih mempertahankan mesin 1NZ-FE 1.500 cc yang dikenal tangguh.
Kala itu, tersedia tiga tipe andalan yakni Toyota Yaris tipe E, G serta TRD Sportivo.Namun pada kesempatan ini, kami hanya akan mengulas tipe menengahnya yakni Toyota Yaris G A/T 2014. Selain karena karakternya yang berjiwa muda, model ini juga punya kelebihan soal akomodasi dan kenyamanan berkendara.
Inilah Toyota Yaris G A/T 2014
Untuk saat ini, memang modelnya masuk ke dalam kategori mobil bekas dan sudah digantikan oleh versi yang lebih baru. Tapi jangan salah, harganya yang hanya Rp. 140 jutaan saja, membuat kami merasa bahwa mobil ini perlu dijadikan opsi pertama bagi mereka pecinta Hatchback. Untuk selengkapnya, mari kita simak bersama dalam review Toyota Yaris G A/T 2014.
2. EKSTERIOR TOYOTA YARIS G A/T 2014
Siap tak kenal dengan Toyota Yaris? Tentu para pecinta Hatchback akan langsung mengenal sosoknya yang dinamis dan stylish. Memang tak dipungkiri, eksterior Toyota Yaris G A/T 2014 masih memiliki karakter tersebut, sukses mewakili bahasa desain ringkas dan sedikit sentuhan sporty.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Eksterior Depan
Jika mengamati fascia depan, perlu diakui bahwa mobil ini memang tidak mengusung karakter sporty sekental Yaris TRD Sportivo. Meski begitu, sosoknya sudah tampil cukup menawan berkat sentuhan Grille hitam yang memanjang hingga ke sisi bemper. Setidaknya sudah sukses mewakili karakternya yang sporty serta dinamis.
Wajah depan Toyota Yaris G A/T 2014 tidak diberikan aksen sporty seperti kakaknya
Lampu utama halogen dan lampu kabut, menjadi dua fitur yang paling menonjol pada wajah depannya. Kehadirannya mampu memberi kualitas pencahayaan yang baik di malam hari. Sayangnya Toyota Yaris G A/T 2014 belum didukung teknologi LED dengan Daytime Running Light (DRL).
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Eksterior Samping
Tampil tanpa Side Skirt pada bodi sampingnya, mobil ini tampil sederhana, yang sekaligus menjadi pembeda dengan tipe TRD Sportivo. Meski begitu, tampilan eksterior samping Toyota Yaris G A/T 2014 masih terlihat menawan berkat pelek berdesain sporty, yang juga dipakai oleh tipe tertingginya tersebut.
Bodi sampingnya terlihat cukup elegan dan modis
Kekurangannya kami temui pada kaca spion yang belum didukung fitur Retractable Mirror. Tentu absennya fitur ini, membuat Anda harus melipat kaca spion secara manual.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Eksterior Belakang
Sama dengan bumper depan, eksterior belakang Toyota Yaris G A/T 2014 masih tampak standar, mulai dari antena, kaca belakang tanpa rear spoiler, dan bumper belakang yang juga tampak simple. Sentuhan yang paling menonjol hanyalah lis chrome di atas tempat pelat nomor.
Sektor buritan menghadirkan lampu modern dan Spoiler minimalis
Aksen krom tebal yang disematkan di atas plat nomor kendaraan ini mampu memberi sedikit kesan mewah pada bodi belakangnya. Hal tersebut juga ditunjang kuat lewat desain lampu yang cukup elegan serta Wiper berukuran minimalis.
>>> Baca juga:
- Review Toyota Yaris 2006: Mobil Hatchback Dengan Model Bakpao
- Inilah daftar harga Toyota Yaris terbaru selengkapnya
- Ingin Jual Mobil Toyota Kijang Innova, Begini Tips Agar Harga Tetap Tinggi
3. INTERIOR TOYOTA YARIS G A/T 2014
Masuk ke dalam kabinnya, interior Toyota Yaris G A/T 2014 terasa akomodatif untuk lima orang. Kelegaan kabinnya mendapat konstribusi dari panjang wheelbase-nya yang berada di angka 2.550 mm. Sementara dashboard yang didominasi nuansa warna hitam, membuat atmosfer kabin terasa elegan.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Dashboard
Satu hal mengapa kami cukup menyukai dashboard Toyota Yaris G A/T 2014, yakni tidak lekas tampak kotor. Tentu berbeda dengan pesaingnya, Honda Jazz, menerapkan dominasi warna hitam dan aksen berwarna terang pada dashboard-nya. Salah satu yang unik, ada detail yang menyerupai jahitan pada beberapa bagian dashboard dan trim pintunya, namun hal itu sebenarnya palsu.
Dashboard-nya belum didukung dengan material Soft-Touch
Hal menarik lainnya hadir pada Head Unit sistem hiburan yang telah menggunakan layar sentuh berukuran 7 inci. Selain radio, head unit ini juga bisa memutar beberapa format lain seperti DVD dan USB. Perlu diketahui bahwa pesaingnya, Honda Jazz GK5, Head Unit standarnya masih 2DIN tanpa layar sentuh.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Setir
Beralih ke lingkar kemudi Toyota Yaris G A/T 2014, dengan setir yang sama milik keluarga Yaris lainnya, palang tiga dengan sentuhan aksen berwarna silver, yang tak hadir pada setir Yaris G ini adalah tombol-tombol multifungsi. Untuk pengaturan hanya ada pengaturan tilt pada lingkar kemudinya.
Setirnya sudah tampil sporty dengan panel instrumen berwarna oranye
Yang menarik adalah panel instrumen di balik setirnya, yang menampilkan aura modern dengan latar belakang angka-angka berwarna orange dan ada sentuhan tekstur serat karbon di bagian tengah yang memberikan kesan sporty.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Kursi
Bukan saja menjadi Hatchback perkotaan, tapi perlu diakui bahwa mobil ini bisa diajak untuk kegiatan luar kota. Kursi belakang misalnya, sudah punya akomodasi yang cukup nyaman baik dari segi ruang kaki dan ruang kepala.
Kursinya sudah sangat lega khususnya pada sisi ruang kaki dan ruang kepala
Sayangnya, Yaris G tak menawarkan baris belakang yang memiliki kepraktisan sehebat kompetitornya Honda JAzz GK5. Meski begitu, kursi Toyota Yaris G A/T 2014 ini dapat dilipat untuk menambah kapasitas ruang bagasinya. Menariknya lagi, mobil ini sudah menyediakan tujuh buah Cup Holder dan kantong penyimpanan di balik kursi depannya.
>>> Info Menarik:
- Review Daihatsu Sirion 2015: Tampil Lebih Sporty Dengan Performa Mumpuni
- Pilihan Mobil Hatchback Bekas Tahun 2017, Tampilan Dinamis & Cocok Untuk Anak Muda
- Ingin Membeli Suzuki Swift Bekas, Periksa Bagian Ini Agar Tidak Kecewa
4. FITUR TOYOTA YARIS G A/T 2014
Untuk sekelas mobil Hatchback, fitur Toyota Yaris G A/T 2014 sudah tampil cukup lengkap, memastikan Anda mendapatkan sensasi berkendara yang nyaman.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Fitur Hiburan
Tersedia satu buah Head Unit Touchscreen yang siap menghibur perjalanan Anda. Dukungan format menarik seperti radio, DVD, USB hingga Bluetooth, sudah disematkan. Tentu saja hal ini dapat mempermudah Anda dalam mengoperasikan musik favorit dari Smartphone.
Head Unit sudah didukung dengan berbagai format modern, memudahkan pengoperasian musik
Fitur menarik lainnya adalah AC yang sudah cukup dingin untuk kenyamanan seisi kabin. Tapi sayangnya, model AC-nya masih menggunakan model Knob, tak seperti tipe Yaris TRD Sportivo yang sudah menerapkan AC Digital.
Review Toyota Yaris G A/T 2014: Fitur Keselamatan
Fitur keselamatan nyaris tak ada perbedaan di semua tipenya. Dalam hal ini, disediakan sabuk keselamatan baik pada bangku pertama dan kedua. Begitu pula soal SRS Airbags yang sudah dihadirkan pada bangku deret depan, memberi rasa lebih aman dan meminimalisir cedera ketika terjadi kecelakaan.
Fitur pengereman seperti Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD) dan Brake Assist (BA), sudah dihadirkan sehingga dapat membuat performa pengereman terasa lebih mumpuni. Tak kalah menarik adalah soal fitur Immobilizer serta Security Alarm System yang mampu meminimalisir terjadinya tindak pencurian.
Satu hal yang kami sayangkan adalah absennya fitur Keyless Entry pada Toyota Yaris G A/T 2014. Memang terkesan kurang praktis, tapi bisa dimaklumi mengingat model ini hanyalah tipe menengah.
Cukup disayangkan bahwa model satu ini belum didukung Keyless Entry
>>> Ingin ganti mobil baru? Simak dulu daftar harga mobil selengkapnya di sini
5. OPERASI TOYOTA YARIS G A/T 2014
Mesin yang diusung masih serupa dengan milik Yaris generasi sebelumnya, 1NZ-FE dengan 4-silinder segaris berkapasitas 1.498 cc. Bahkan, di atas kertas, operasi mesin Toyota Yaris G A/T 2014 mampu menyemburkan daya sebesar 109 HP pada 6.000 rpm dan torsi puncak 141 Nm pada putaran 4.200 rpm.
Mengingat model yang diulas kali ini menggunakan transmisi otomatis 4-percepatan, maka jangan khawatir soal daya tahannya. Meski begitu, transmisi otomatis konvensional ini tak bisa memberikan konsumsi bahan bakar yang lebih hemat dibandingkan dengan transmisi Continuous Variable Transmission (CVT).
Mesinnya masih menggunakan kode 1NZ-FE yang punya performa baik dan tergolong irit
Sebagai perbandingan, mesin Toyota Yaris G A/T 2014 yang menerapkan kode 1NZ-FE, mampu mencatatkan rekor 12 Km/Liter (dalam kota) dan 17 Km/Liter (luar kota). Sedangkan pada model CVT pada Toyota Yaris terbaru yang menggunakan mesin 2NR-FE, mampu meraih rekor 13,9 Km/Liter (dalam kota) serta 18,7 Km/Liter (luar kota).
>>> Lihat juga review mobil Toyota terbaru yang tak kalah menarik lainnya
6. SPESIFIKASI TOYOTA YARIS G A/T 2014
Untuk informasi teknis selengkapnya, bisa Anda amati pada tabel spesifikasi Toyota Yaris G A/T 2014 di bawah ini.
7. KELEBIHAN & KEKURANGAN TOYOTA YARIS G A/T 2014
Merangkum apa yang sudah dibahas sebelumnya, berikut kelebihan dan kekurangan Toyota Yaris G A/T 2014.
8. DAFTAR HARGA TOYOTA YARIS G A/T 2014
Mengingat mobil ini hanya bisa didapati sebagai mobil bekas, berikut Cintamobil.com memberikan kisaran daftar harga Toyota Yaris G A/T 2014 selengkapnya.
9. VIDEO TOYOTA YARIS G A/T 2014
10. KESIMPULAN TOYOTA YARIS G A/T 2014
Jika Anda ingin sebuah Hatchback populer berharga terjangkau dan punya fitur-fitur lengkap, Toyota Yaris G A/T 2014 bisa jadi pilihan menarik. Umurnya yang muda juga menjadikannya minim biaya perawatan. Namun, sebelum membeli versi bekasnya, ada baiknya Anda tetap melakukan pengecekan terkait kualitas eksterior, interior, performa mesin hingga kaki-kaki. Ada rencana untuk membelinya?
>>> Simak juga review mobil terbaru dan menarik lainnya hanya di Hargamobil.com