Review BMW M3 2016 Indonesia

BMW M3 merupakan mobil yang cukup legendaris milik BMW dalam kategori mobil sport sedan. Dengan tampilannya yang semakin sporty dan gagah, BMW M3 hadir memberikan kenyamanan terbaru bagi para penggemar BMW. Untuk tahu lebih jelas tentang mobil sedan mewah ini, silahkan simak tulisan review BMW M3 2016 Indonesia ini.

1. PENGANTAR

Review BMW M3 2016 Indonesia - BMW M3 2016 memang tidak memiliki perbedaan yang terlalu ekstrim bila dibandingkan dnegan BMW M3 keluaran tahun sebelumnya. Perubahan yang ada hanya terletak pada headlamp yang menggunakan lampu LED serta bagian fog lamp bawah yang diganti menjadi ventilasi udara untuk memberikan udara dingin pada bagian rem. Selebihnya, BMW M3 masih merupakan sebuah mobil yang sangat diidamkan oleh pecinta BMW : gagah, sporty dan mesin yang sangar. Ada apa lagi dari sedan mewah ini? Well hargamobil.com telah sedia tulisan review BMW M3 2016 Indonesia untuk Anda. Selamat membaca!

2. EKSTERIOR

  • Desain elegan dan sporty

Konsep sedan mewah yang sporty dan elegan masih bisa kita temukan di bagian eksterior BMW M3 2016 ini. Dengan desain lampu yang lebih modern dengan signature grill BMW membuat mobil ini terlihat sangat berkelas dan memiliki karakter yang sangat kuat.

Gambar mobil BMW M3 2016 berwarna biru dilihat dari sisi depan sedang berlaju di jalan

Bagian depan BMW M3 2016 Indonesia tetap sama dengan sebelumnya

  • Desain bagian depan

Bagian depan BMW M3 2016 Indonesia masih menggunakan pakem desain BMW M3 seperti pada tahun-tahun sebelumnya. Perbedaan hanya terdapat di bagian headlamp yang sekarang menggunakan lampu LED dan DRL yang sangat cantik. Bagian fog lamp di bumper bawah dibuat menjadi ventilasi udara untuk memberikan udara yang lebih baik untuk bagian pengereman

Gambar mobil BMW M3 2016 berwarna biru dilihat dari sisi samping

Bagian samping memiliki lekukan dan garis body sangat tegas

  • Desain bagian samping

Dari bagian samping, mobil ini memiliki lekukan dan garis body yang sangat tegas dan gagah di sepanjang body mobil ini. Bagian kap mesin memiliki lekukan di bagian tengahnya untuk memberikan ruang kepada mesin agar mampu lebih maksimal. Secara desain keseluruhan, mobil ini memang layak menjadi sebuah ikon mobil sedan sport dari BMW.

  • Desain Bagian belakang

Bagian belakang didesain sangat sederhana dengan hanya menggunakan logo M3 serta reflector di bagian bawah. Bila kita perhatikan di bagian fender mobil, ternyata bagian ini lebih lebar dibandingkan dengan body mobil ini sendiri. Hal ini disebabkan menggunakan velg berukuran 19 inch yang lebih lebar untuk memberikan kestabilan yang lebih baik ketika berkendara. Karena tenaga dan kecepatan mobil ini memang luar biasa.

>>> Mungkin Anda ingin baca:

3. INTERIOR

  • Ruang kabin nyaman

Ruang kabin dari BMW M3 2016 Indonesia rasanya tidak perlu dipertanyakan legi mengenai kenyamanan dan juga kualitasnya. Seluruh bagian mobil dilapisi dengan menggunakan bahan kulit serta carbon fiber beberapa bagian. Penggunaan material ini menunjukkan bahwa mobil ini memang memiliki kelas tersendiri dibandingkan dengan mobil lainnya. Maka tidak salah bila M3 menjadi pilihan utama bagi para pecinta mobil BMW. Untuk ruang kabin sendiri bisa dibilang sangat memadai, baik untuk leg room ataupun headroom. Sangat lega dan memiliki ruang yang cukup banyak bagi pengemudi dan penumpang sehingga cukup nyaman untuk dikendarai.  Untuk tahu lebih jelas, kita bahas desain interior BMW M3 2016 saja.

Gambar bagian dashboard mobil BMW M3 2016

Dashboard mobil BMW M3 2016 Indonesia cukup compact dan futuristik

  • Desain bagian dashboard

Bagian dashboard di desain cukup compact dan futuristik dengan berbagai fitur yang sangat canggih. Di bagian ini terdapat bagian carbon fiber untuk menunjukan kemewahan dari mobil ini.  Layar iDrive tertanam di bagian tengah dashboard sebagai pusat hiburan, informasi dan juga pengaturan mobil.

Gambar bagian setir mobil BMW M3 2016

Setir BWM M3 2016

  • Desain bagian setir

Desain setir BMW M3 2016 Indonesia tidak menggunakan desain flat bottom tetapi full circle untuk meberikan handling terbaik bagi pengguna M3. Desainnya  dibuat sederhana dengan sentuhan chrome dan tidak lupa logo tricolor M.

Gambar bagian kursi mobil BMW M3 2016

Kursi BMW M3 2016 menggunakan semi bucket

  • Desain kursi

Kursi bagian depan didesain dengan bentuk semi bucket untuk memberikan kenyamanan maksimal selama berkendara. Kita bisa melihat logo M  dibagian jok mobil ini, yang akan menyala ketika Anda memasuki BMW M3 2016 Indonesia ini.

Gambar mobil BMW M3 2016 berwarna merah dilihat dari sisi belakang dengan ruang bagasi terbuka

Ruang bagasi BMW M3 2016 Indonesia berkapasitas cukup untuk sebuha mobil sedan sport

  • Ruang bagasi

Ruang bagasi bisa dibilang memiliki kapasitas yang cukup untuk sebuah mobil sedan sport untuk membawa barang bawaan dan juga koper bila dibutuhkan.

>>> Baca juga:

4. FITUR

Sebagai sebuah sedan sport dengan harga premium, fitur keselamatan dan keamanan dari mobil ini tentunya sudah sangat lengkap. Berikut ini adalah beberapa fitur yang ada di dalam mobil BMW M3 2016 Indonesia.

  • Fitur keselamatan

Untuk airbag, mobil ini sudah dilengkapi dengan Dual SRS Airbag di bagian depan, penumpang belakang dan juga samping. Fitur Child lOck, sistem pengereman ABS dengan EBD, Safety belts dengan pre-tensioners, crash sensor, front impact beams dan juga side impact beams sudah terpasang di mobil ini. Untuk keamanannya sendiri dilengkapi dengan fitur Alarm, Automatic door locking serta Immobilizer.

  • Fitur hiburan

Di bagian hiburan menggunakan sistem iDrive touchscreen di bagian dashboard dengan tombol pengaturan di bagian konsol tengah. Untuk bagian audio menggunakan 12 speaker dari Harman Kardon  untuk menghasikan suara yang sangat jernih.

5. OPERASI

Gambar bagian mesin mobil BMW M3 2016

Mesin M Twin power turbo 6 silinder

BMW M3 2016 Indonesia menggunakan mesin M Twin Power Turbo 6 Silinder dengan kapasitas 3.000 CC.Tenaga maksimal yang dihasilkan oleh mobil ini sebesar  425 Hp pada putaran mesin 5500 – 7300 rpm. Sementara torsi maksimalnya berada pada 406 Nm di putaran mesin 1850 – 5500 rpm. Mobil ini diklaim bisa melaju dari 0-100 km/jam dalam waktu 4.1 detik saja.

Di bagian suspensinya menggunakan sistem suspensi McPherson Strut dibagian dnegan dan Multilink dibagian belakang. Sistem suspensi ini sendiri dikung dengan sistem Adaptive M suspension yang pastinya mampu memberikan kenyamanan bagi penumpang. Sebagai tambahan, mobil ini menggunakan turbo twin charger sehingga mampu menghasilkan teaga yang sangat luar biasa ala sports car.

6. SPESIFIKASI

Berikut ini adalah spesifikasi BMW M3 2016.

Mesin

Tipe Mesin

In-line 6 Silinder 4 Katup

Kapasitas

2.979 cc

Daya Maksimum

431 hp

Torsi Maksimum

550 Nm

Kecepatan Maksimum

250 kmph

Sistem Suplai Bahan Bakar

Direct Injection

Transmisi

7 Speed Otomatis / 6 Speed Manual

Rasio Kompresi

10.2:1

Dimensi

Panjang x Lebar x Tinggi

4686 mm x 1877 mm x 1425 mm

Jarak Sumbu Roda

2812 mm

Berat Kosong

2035 kg

Jarak Terendah

119 mm

Kapasitas Tempat Duduk

5

Kapasitas Tangki

60 Liter

Kaki-kaki

Suspensi Depan

McPherson Strut

Suspensi Belakang

MultiLink

Rem Depan

Disc Brake

Rem Belakang

Disc Brake

Ukuran Roda

R19

Velg

19 Inchi

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN

Berikut ini adalah beberapa kelebihan dan kekurangan BMW M3 2016 yang bisa Anda perhatikan sebelum Anda membeli kendaraan ini.

Kelebihan

Kekurangan

Desain sporty dan sangat gagah

Perawatan yang cukup mahal

Interior mewah dan nyaman, dengan fitur teknologi terbaik dari BMW

Sparepart mudah didapatkan tetapi harganya cukup mahal

Mesin setara dengan mobil sport mewah

 

8. DAFTAR HARGA

Berikut ini adalah daftar harga  BMW M3 2016 untuk wilayah Jakarta dan Sekitarnya.

Tipe mobil

Harga BMW M3

BMW M3 3.0 AT

Rp. 2.100.000.000

9. VIDEO

10. KESIMPULAN

BMW M3 2016 Indonesia merupakan sebuah mombil yang  cukup spesial bagi pecinta mobil asal Jerman ini. Dengan desain sporty dan mesin yang super gahar membuat mobil ini adalah sebuah hal yang sangat istimewa dan menjadi ikon bagi BMW. Bila Anda menggunakan mobil ini tentunya, Anda akan merasakan sebuah kebanggaan tersendiri karena mengendari mobil yang cukup legendaris. Secara keseluruhan, mobil ini bisa dibilang tidak memiliki kekurangan yang berarti. Hanya saja, harganya yang cukup tinggi bisa membuat Anda sedikit menabung terlbih dahulu untuk mendapatkannya. Tetapi, atas nama cinta, rasanya tidak ada yang tidak mungkin dilakukan untuk mendapatkan mobil cantik yang satu ini.

Share This:

Cari harga mobil

Harga mobil per merek

Review mobil populer

Harga mobil terbaru

International